Find

Friday, October 26, 2018

Contoh soal bahasa Indonesia essay ujian mid semester ganjil kelas 11(XI)


1.    Tuliskan dan jelaskan ciri-ciri teks prosedur!
·         Menggunakan kalimat perintah karena pada teks prosedur pembaca berfokus untuk melakukan suatu kegiatan,

·         Menggunakan kalimat saran dan larangan.

·         Menggunakan kalimat dalam bentuk pasif untuk memberi saran tambahan atau peringatan agar tidak terjadi kesalahan fatal atau membahayakan.

·         Menggunakan kriteria atau batasan. Seperti: potonglah sepanjang 5 cm.

·         Menggunakan kata keterangan cara, keterangan alat, dan keterangan tujuan
Keterangan cara.
Pada teks prosedur, kalimat yang menggunakan keterangan cara bercirikan kata 'dengan' dan 'secara'. Contoh : duduklah dengan kaki dilipat.
Keterangan alat
Pada teks prosedur, kalimat yang menggunakan keterangan alat bercirikan kata 'dengan', 'menggunakan', 'dengan menggunakan' yang kemudian diikuti dengan kata benda. Contoh : bersihkan lantai dengan kain pel.
Keterangan tujuan
Pada teks prosedur, kalimat yang menggunakan keterangan tujuan bercirikan kata 'agar', 'supaya', 'untuk'. Contoh : lipatlah pakaian setelah dicuci dan kering agar mudah menyetrikanya.

·         Menggunakan kata penghubung, pelesapan, kata acuan.

·         Menggunakan akhiran -i dan akhiran -kan.
Akhiran -i digunakan jika objek dalam kalimat tidak bergerak.
Contoh : Olesi adonan dengan kuning telur.
Akhiran -kan digunakan jika objek bergerak.
Contoh : Oleskan kuning telur pada adonan.

2.    Tuliskan 3 jenis teks prosedur!
·         teks prosedur sederhana
yaitu teks prosedur yang merupakan petunjuk sederhana atau hanya melalui beberapa langkah saja. Misal cara menggunakan kipas angin
·         teks prosedur tidak sederhana/kompleks.
biasanya menjelaskan obyek secara rinci, mulai dari petunjuk pemakaian, perawatan, hingga hal-hal yang harus dilakuka dan dilarang. Misalnya, prosedur pengurusan KTP
·         Teks protokol
yaitu teks prosedur yang mudah dipahami dalam pengetahuan secara umum.


3.    Buatlah 1 contoh teks prosedur membuat sesuatu!
Contoh  Brownies

Brownies merupakan kue yang tidak asing lagi bagi lidah kita. Rasanya yang manis dan berwarna coklat menjadi karakteristik dari kue ini.  Untuk membuat brownies sangat mudah sekali simak langsung prosedur pembuatannya dibawah ini.
Bahan-bahan yang Dibutuhkan :
  • 75 gram gula pasir
  • 75 gram mentega
  • 170 gram coklat
  • 75 gram terigu
  • 4 buah strawberry
  • 2 butir telur
Langkah-langkah Membuat Brownies Kukus:
  • Terlebih dahulu, siapkan bahan-bahan yang sudah saya sebutkan di atas seperti gula pasir, mentega, coklat, terigu, telur dan strawberry untuk hiasan brownies.
  • Kedua, masukkan 2 butir telur dan gula pasir ke dalam wadah, kemudian aduk hingga rata menggunakan mixer.
  • Aduk terus sampai adonan mengembang dan berwarna putih.
  • Setelah itu, masukkan terigu dan mentega yang telah dicairkan ke dalam adonan sambil tetap mengaduknya menggunakan mixer.
  • Sambil tetap dalam posisi mengaduk, tambahkan coklat yang telah dicairkan sebelumnya ke dalam adonan.
  • Aduk kembali adonan hingga benar-benar merata. Anda bisa menggunakan whisk untuk mengaduknya agar semua adonan tercampur rata.
  • Selanjutnya, tuangkan adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi dengan mentega.
  • Masukkan adonan yang sudah dituangkan ke dalam loyang tadi ke dalam panci kukus. Kemudian kukus selama 30 menit dengan api yang kecil, jangan menggunakan api yang terlalu besar supaya mekarnya bisa bagus.
  • Viola! brownies kukus sudah siap dihidangkan. Anda bisa menghiasi browniesnya dengan strawberry di atasnya.

4.    Tuliskan dan jelaskan stuktur teks eksplanasi!
` Struktur teks eksplanasi adalah:
1. Penyataan Umum
Pernyataan umum berupa gambaran awal tentang apa yang akan disampaikan oleh penulis

2. Deretan penjelas
Deretan penjelas berupa inti penjelasan atas apa yang disampaikan.

3. Interpretasi
Interpretasi berupa pandangan atau simpulan atas fenomena atau permasalahan yang disampaikan.

5.    Tujuan teks eksplanasi!
Tujuan Teks Eksplanasi adalah untuk menerangkan atau menjelaskan serangkaian proses dari suatu gejala atau fenomena alam maupun sosiokultural.

>

No comments:

Post a Comment